Belum lagi wisuda di laksanakan, lulusan program studi Analis Kesehatan Unimus sudah habis dipesan oleh berbagai lembaga dan perusahaan mitra Unimus. Kondisi ini selalu berjalan dari tahun ke tahun, menampakkan betapa dibutuhkannya tenaga Analis Kesehatan lulusan Unimus.
Besarnya permintaan lulusan prodi Analis Kesehatan Unimus ini menggambarkan betapa tingginya tingkat kepercayaan lembaga pengguna pada lulusan program studi ini. Hal ini tentu tak lepas dari komitmen program studi untuk senantiasa menjaga bahkan selalu meningkatkan mutu lulusan.
Dengan pengembangan kurikulum yang sesuai permintaan pasar, menjadikan lulusan yang dihasilkan selalu menjadi rebutan lembaga kesehatan pengguna profesi ini. Program studi D3 Analis Kesehatan yang telah terakreditasi BAN-PT ini lebih konsen pada medical laboratory diagnostic skill, sementara program studi D4 Analis Kesehatan membekali lulusannya dengan kemampuan di bidang biomolekuler.
Peran alumni yang tergabung dalam suatu wadah ikatan Alumni Analis Keseahatan Unimus menjadi sangat penting dalam pendistribusian lulusan. Jaringan kerjasama yang dibangun ikatan alumni ini telah me-nasional sehingga dimanapun lulusan tinggal dapat saling berinteraksi dengan alumni lain dalam mencari bursa kerja terkomunikasi dengan baik.
Sumber : Tabloid Brilian UNIMUS, selayang Pandang. edisi Mei 2011
No comments:
Post a Comment